Home » » Mengganti Template Blog

Mengganti Template Blog

Bosan dengan template yang sobat gunakan sekarang ?
Oh ya, sebelumnya apa sih template itu ?
Template adalah desain dari sebuah halaman web atau blog yang didalamnya terdiri dari beberapa kolom atau biasa disebut sidebar, kolom posting, kolom banner, kolom navigasi termasuk tata letaknya dan background yang dapat berupa gambar atau hanya warna saja.
Beberapa blogger menganggap bahwa mengganti template blog juga merupakan suatu indikasi bahwa blog tersebut selalu update disamping frekuensi posting yang teratur dan uptodate.
Ada juga karena suatu kebutuhan yang menuntut sebuah desain atau lay out yang diperlukan untuk menampilkan sesuatu yang diinginkan, sementara template yang ada kurang mendukung.
Mengganti template blog ada beberapa cara, antara lain dari template yang disediakan oleh blogspot, download dari situs-situs penyedia template gratis, atau memodifikasi dari template yang ada atau bahkan membuat desain sendiri.
Bahasan kali ini, khusus mengganti template blogspot.com. Ok, kita mulai langkah-langkahnya :
  1. Login di https://www.blogger.com/start
  2. Klik Tata Letak
  3. Klik Edit HTML
  4. Setelah halaman terbuka, dibawah tulisan Backup/Restore Template, ada sebuah pesan : Sebelum mengedit template Anda, Anda mungkin ingin menyimpan sebuah salinan dari template tersebut. Download Template Lengkap. Maksudnya jika terjadi sesuatu bisa dikembalikan ke template awal (sebelum diganti template yang baru).
  5. Dibawahnya lagi terdapat kolom untuk mengupload template yang berasal dari file template yang disimpan di hard drive kita (hard disk, flash disk, dll).
  6. Karena kita sedang bahas template dari blogspot, sekarang klik menu Pilih Template Baru
  7. Di halaman ini, ada sekitar 16 template yang disediakan oleh blogger.com yang masing-masing template diberikan pilhan warna background sesuai selera kita.
  8. Coba pilih salah satu template yang sobat suka, kemudian klik pratayang template (preview) sebelum sobat benar-benar yakin akan menggunakan template tersebut.
  9. Jika sudah yakin, klik SIMPAN TEMPLATE
  10. Selesai
Mungkin sobat ingin melihat-lihat desain template yang lain sebagai bahan referensi, siapa tahu ada yang menarik untuk dicoba, karena ada puluhan desain template yang bervariasi baik dari sisi layout maupun backgroundnya, silahkan klik disini.

Silahkan bereksperimen ....

By : Didiek Hadi
Share this article :

Post a Comment

Terima kasih bila Anda telah memberikan komentar, karena komentar yang Anda berikan akan dapat meningkatkan kualitas posting-posting berikutnya.

 
Support : Pupuk Organik | Jaga Sehat
Copyright © 2011. Ekspresi - All Rights Reserved
Template Created by Creating Website Published by Mas Template
Proudly powered by Blogger